Penampilan Jeongyeon TWICE Jadi Perbincangan Hangat
Penampilan Jeongyeon TWICE setelah hiatus lama menjadi perbincangan hangat. Semenjak melakukan hiatus pada tahun 2020 lalu karena gangguan panik dan kecemasan secara psikologis, membuat Jeongyeon TWICE harus istirahat.
Yang di mana kemunculan Jeongyeon TWICE dengan penampilan baru jadi perbincangan.
Dilansir dari Koreaboo, seorang OP melalui situs Pann Nate menyoroti penampilan Jeongyeon TWICE setelah hiatus. Sebelumnya, Jeongyeon TWICE sudah menjadi perbincangan publik karena berat badannya yang bertambah.
Hal tersebut pastinya memicu berbagai reaksi yang tak terduga dari netizen terhadap penampilan baru Jeongyeon TWICE.
Komentar Netizen
Salah satunya komentar OP satu ini yang di mana ternyata mengkritik bahkan membandingkan penampilan Jeongyeon TWICE sekarang dan dulu.
Dalam foto yang dibandingkan, OP memperlihatkan penampilan Jeonyeon TWICE saat berada di bandara menuju ke Jepang.
Awalnya OP tersebut menunjukkan rasa kekhawatiran terhadap penampilan Jeongyeon TWICE, karena jika dilihat lebih teliti, mata Jeongyeon seperti iritasi.
Alih-alih membahas soal mata iritasi, OP justru mengkritik Jeonyeon TWICE secara keseluruhan hingga sebut terlihat seperti usia 70 tahun. OP mengatakan bahwa dirinya mencari sesosok Jeongyeon TWICE dulu yang memiliki tubuh ideal.
Melihat hal tersebut, KNetz langsung beri pembelaan dan mengkritik OP atas komentarnya ke Jeongyeon TWICE.
- “Ini masalah kesehatan, bukan sesuatu yang tidak bisa dikendalikan seperti pemikiranmu saat ini, biarkan Jeongyeon sendiri”,
- “Gila, kamu mengkritik seseorang yang berjuang karena masalah kesehatan? Benar-benar jahat sekali, lebih baik diam saja jika tidak tahu”,
- “Selebriti juga manusia, kalau tidak tahu bagaimana kondisi Jeongyeon saat ini jangan asal kritik, jika tidak suka lupakan saja”,
- “Berat badan Jeongyeon bertambah karena sakit, masih banyak idol langsing dan cantik, jadi jangan repot-repot mengkritik Jeongyeon”,
- “Jangan asal mengkritik orang berdasarkan penampilan jika tidak tahu kebenarannya, semua idol pastinya pernah mengalami bertambah berat badan”,
Bagaimana menurut kalian?


