SeoulSource – Perlahan tapi pasti, BTS tampaknya perlahan-lahan mempersiapkan untuk comeback grup setelah para member menyelesaikan wajib militernya.
Sebelumnya BTS mengumumkan perilisan 2 proyek baru, BTS 7 Moments dan Run BTS Poly Higlight Package.
Pengumuman perilisan proyek baru tersebut pada tanggal 18 Maret tengah malam KST, BTS mengungkapkan video teaser spot yang memberikan cuplikan 7 Moments.
Sementara itu BTS 7 Moments akan tersedia untuk pre-order pada tanggal 19 Maret dan tanggal rilis di 2 April.
RUN BTS Poly Highlight Package akan mulai di pesan pada 8 April dan akan rilis pada 24 April.
Tetapi di balik itu semua ada yang menjadi sorotan ARMY, yaitu tentang rilisnya foto BTS Disk 7 Moments.
Bukan tanpa alasan itu semua karena foto V terlihat berbeda dengan para member lainnya.
Disaat para member BTS yang lain dirilis memakai konsep foto album-album mereka berbanding terbalik dengan V.
Foto V yang terdapat dalam teaser foto BTS Disk terlihat menggunakan konsep foto ELLE Korea.
ARMY terlihat murka dan sangat menyanyangkan perlakuan BigHit terhadap V, tak sedikit ARMY yanf mengeluhkan dan berkomentar “padahal V juga mempunyai banyak foto konsep untuk album LAYOVER.