KPOPCHART.NET
Baru-baru ini netizen kembali menyoroti Dara 2NE1 dan timnya terhadap sebuah unggahan video pada saluran YouTube-nya.
Pasalnya sembilan bulan lalu, pada episode pertama saluran YouTube-nya, Dara mengungkapkan cerita yang menimbulkan kontroversi.
Pada episode pertama DARATOUR yang menampilkan Dara dan juga Minzy sang maknae, membagikan kisah cintanya dengan seorang anak di bawah umur, yang berakhir menimbulkan kekecewaan pada netizen.
Dara ungkap saat berusia 19 tahun, dirinya pernah dimintai nomor oleh seorang pria berusia 14 tahun.
Lalu agar bisa berkencan dengan pria tersebut, Dara mengatakan dirinya pun berbohong terkait usianya.
Ungkapan Dara tersebut pada akhirnya membuat netizen marah, berhubung pria yang diceritakan adalah anak di bawah umur.
Gambar: Dara 2NE1
Setelah 9 bulan ungkapan Dara kembali menjadi sorotan karena, diketahui penggalan video terkait sudah diedit kembali.
Dikutip dari laman Koreaboo dikatakan bahwa beberapa kutipan dari video tersebut telah disunting agar tidak terjadi kesalahpahaman, karena adanya perbedaan budaya.
Melihat hal tersebut semakin membuat kecewa netizen, pasalnya Dara dan timnya dianggap telah menutupi mata walau sudah mengetahui situasi yang terjadi terhadap video tersebut.
“Sejujurnya saya bahkan lebih kecewa dengan dia dan timnya karena ini menunjukkan mereka menyadari reaksi publik tetapi memutuskan untuk menutup-nutupi situasi alih-alih mengatasinya dengan pernyataan yang tepat”.
“Lagipula, perbedaan budaya macam apa yang bisa dijadikan alasan untuk berbohong tentang statusnya sebagai anak di bawah umur agar “berkesempatan” berkencan dengan seorang anak?”.
Disclaimer: Artikel ini dibuat berdasarkan informasi yang beredar di internet.